Lasem 02 Mei 2017
Bertempat dihalaman SMPN 3 Lasem telah dilaksanakan Upacara Bendera dalam rangka Hardiknas tahun 2017 tingkat Kecamatan Lasem yang di ikuti perwakilan guru SLTA,SLTP,SD,TK,HIMPAUDI dan perwakilan Siswa-siswai SLTA,SLTP,SD se Kecamatan Lasem.
Dihadiri Forkopimcam Kecamatan Lasem diantaranya Camat Lasem Harjono SH MM, Danramil 06/Lasem (Kapten Inf.Kun Muhandis Khoironi), Kapolsek Lasem (Akp Sunardi) dan Kepala UPT Diknas Lasem Akhwan S,pd
Amanat Mendiknas yang dibacakan oleh Camat Lasem selaku irup diantaranya sebagai berikut:
>Marilah kita bersyukur kepada Tuhan Yang Maha Esa karena Rahmat dan karunianya memiliki kesempatan untuk memperingati Hardiknas th.2017 dengan tema “Percepat Pendidikan yang merata dan berkualitas”
>Tema tersebut terkait erat dengan fenomena dunia, yang berubah sangat cepat dan menuntut kualitas semakin tinggi, merata oleh seluruh warga bangsa.
>Pada setiap peringatan memperingati Hardiknaa kita tidak lupa sosok Ki Hajar Dewantoro,tanpa mengecilkan peran para tokoh pendidikan yang lain.
>Beberapa pandangan pemikiran Ki Hajar Dewantoro adalah panca Dharma artinya pendidikan perlu lima dasar yaitu Kemerdekaan,kodrat alam,kebudayaan,kebangsaan dan kemanusiaan.
>Konsep pendidikan Ki Hajar Dewantoro mengacu konsep laku telu atau tiga peran yg dirumuskan dalam frasa bahasa jawa:Ing ngarso sung tuladha,Ing madya mangun karso,tut wuri handayani.
>Gagasan pemikiran dan prinsip pendidikan Ki Hajar Dewantara tsb menjadi prinsip dasar acuan visi Presiden RI Joko Widodo, dalam visi Presiden masa depan Indonesia adalah ditentukan oleh generasi peserta didik memiliki karakter, budi pekerti yang kuat menguasi berbagai bidang ketrampilan.