Lasem selasa tgl 25 juli 2017 pukul 20.30 s/d 24.00 Wib Bertempat di Maqam Sunan Bonang Desa Bonang Kecamatan Lasem Kabupaten Rembang telah dilaksanakan Pengajian Akbar dalam rangka Haul Sunang Bonang yang ke 492. Acara tersebut dihadiri oleh Forkopimda dan Forkopimca diantaranya Bupati Rembang (H.Abdul Hafid )Dandim 0720/RBG ( Letkol inf.Darmawan Setiyadi Sip ), Kapolres Rembang ( AKBP.Pungky Bhuana Santoso SH.S.Ik,M,Si )dan KH.Umar Muthohar SH.beserta Juru kunci maqom Sunan Bonang (H.Abdul Wahid )

Bupati Rembang ( H.Abful Hafid ) menyampaikan Ucapan apresiasi pada semua yang hadir dan panitia yang sudah menyelenggarakan acara haul yang sangat meriah. Saat ini yang perlu kita waspadai sebagai orang tua masalah anak memegang hand phone, dan pemerintah melarang keras usia 3 tahun untuk tidak memegang hp, dan Rembang sudah mendapat julukan ramah anak mendapat penghargaan dari Presiden. Pemerintah pusat memberi penghargaan kepada pemerintah Kab.Rembang dalam kurun waktu 3 tahun menekan pernikahan usia dini, dan anak harus diperhatikan. Saya Bupati yang pertama menolak Ful Day Scool, dengan alasan dari segi sosial dan ekonomi pasti sangat berdampak pada kita semua. soal sekolah sampai sore tidak bisa madrasah, untuk ekonomi biaya pasti tambah.

Cuplikan /Tausiah KH.Umar Muthohar SH sbb: Nabi Muhamad SAW dan Wali adalah orang-orang yang baik,ahli sujut kepada Allah SWT dan sudah selayaknya diperingati/hauli.Do’a Wali sangat mujarab dan dikabulkan Allah karena beliau selalu mentaati dan menjalankan printah-printahnya seperti sholat dan puasa wajib maupun sunah dan ada puasa putih sebulan 3 hari berpuasa tujuanya untuk membersihkan penyakit hati seperti jengkelan/pemarah, dengki dan irihati, kita harus belajar sabar.

 

HAUL SUNAN BONANG KE 492

Navigasi pos


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *